Beritalingga.com, Lingga – Semarak budaya dan kreativitas akan kembali menggema di Kabupaten Lingga.
Melalui Roadshow Kabupaten Lingga, Batam Batik Fashion Week 2025 dengan tema “Menjembatani Warisan Budaya Mendunia”, Pemerintah Kabupaten Lingga bersama Dekranasda Lingga mengajak seluruh masyarakat untuk hadir dan berpartisipasi dalam ajang bergengsi ini.
Acara akan digelar di Kawasan Implacement Dabo Singkep pada Rabu, 15 Oktober 2025, dengan dua rangkaian utama, yakni Expo & Bazar mulai pukul 15.00 WIB, dan Acara Puncak yang dimulai pukul 19.00 WIB hingga selesai.
Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya nyata Pemerintah Kabupaten Lingga dalam mempromosikan Batik Lingga sebagai warisan budaya Melayu yang sarat makna dan filosofi.
Selain memperkenalkan motif batik khas daerah, event ini juga menghadirkan berbagai produk unggulan IKM, serta kuliner khas Lingga yang menggugah selera.
Sebagai informasi, berbagai agenda menarik telah disiapkan untuk memeriahkan kegiatan ini, antara lain:
Fashion Show Batik Batam dan Batik Lingga yang akan menampilkan karya desainer lokal dengan sentuhan etnik modern.
Expo Produk IKM dan Bazar Kuliner yang menampilkan hasil karya dan cita rasa asli masyarakat Lingga.
Penampilan Hiburan Group Band untuk menambah kemeriahan suasana.
Joget Dangkong Sanggar Slase, tarian tradisional yang menjadi identitas budaya Melayu Lingga.
Kehadiran acara ini diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat kolaborasi antara pelaku seni, desainer, dan pelaku UMKM dalam membawa Batik Lingga menuju panggung nasional bahkan internasional.
Dengan semangat kebersamaan dan kebanggaan terhadap budaya Melayu, Roadshow Kabupaten Lingga, Batam Batik Fashion Week 2025 menjadi bukti bahwa Kabupaten Lingga terus menapaki langkah menuju daerah yang kreatif, berbudaya, dan berdaya saing global.
Acara ini akan berlangsung pada Rabu, 15 Oktober 2025, berlokasi di Kawasan Implacement Dabo Singkep.
Expo & Bazar, akan dimulai sejak pukul 15.00 WIB sampai selesai. Sedangkan acara puncak akan dimulai 19.00 WIB hingga selesai.
Mari hadir dan ramaikan!
Lestarikan warisan budaya, dukung karya lokal, dan jadilah bagian dari perjalanan Batik Lingga menuju panggung dunia.
Penulis : Yudiar Kalman




















