Buntut Panjang Kisruh Wisma Timah, Ketua GERAM Berang : Hentikan Renovasi

Minggu, 16 Juni 2024 - 13:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Potret kondisi terkini bangunan Cagar Budaya (Cabud) Wisma Timah Singkep setelah dilakukan pemeliharaan pengecetan oleh Pihak Ketiga sebagai pemilik Aset bangunan. (Sumber. Yud)

Potret kondisi terkini bangunan Cagar Budaya (Cabud) Wisma Timah Singkep setelah dilakukan pemeliharaan pengecetan oleh Pihak Ketiga sebagai pemilik Aset bangunan. (Sumber. Yud)

BeritaLingga.com, LINGGA – Ketua DPD Generasi Anak Melayu (GERAM) Kepri Bersatu Kabupaten Lingga meminta tegas Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Lingga menghentikan aktivitas renovasi bangunan Cagar Budaya Wisma Timah Singkep. Hal ini diduga dapat merusak nilai-nilai sejarah.

Adanya aktivitas renovasi bangunan Cagar Budaya Wisma Timah Singkep yang dilakukan pihak ketiga (diduga pelaku usaha) yang tak kunjung berhenti meski telah menimbulkan kisruh dari berbagai pihak membuat sejumlah pihak berang.

Menurut Ketua DPD GERAM Lingga, Juli Wahyudi, aktivitas yang dilakukan oleh pihak ketiga terhadap gedung bangunan bersejarah Wisma Timah Singkep yang telah ditetapkan sebagai Cagar Budaya oleh Pemerintah Kabupaten Lingga layak dihentikan.

Baca Juga :  1 Buah Pohon Tumbang Hantam Kabel Listrik di Daik Lingga

Pasalnya, sejak dimulainya pengerjaan renovasi pada bangunan tersebut hingga saat ini, tidak mengantongi izin.

“Kami Generasi Anak Melayu tidak akan tinggal diam, hargai pemerintah dan penetapan sebagai bangunan cagar budaya,” tegas Juli saat dikonfirmasi BeritaLingga.com melalui panggilan Whatsapp, Minggu, (16/06/2024).

Juli mengatakan, aktivitas renovasi pada bangunan yang telah ditetapkan sebagai Cagar Budaya ini seharusnya mengantongi izin dari Pemerintah Daerah.

Baca Juga :  Apresiasi Percepatan Penurunan Stunting: Bupati Lingga Terima Penghargaan Manggala Karya Kencana BKKBN di Harganas ke-31

“Kordinasi saja tidak ada, setidaknya dilakukan terlebih dahulu komunikasi ke pemerintah atau dinas yang bersangkutan. Wajib kantongi izin dulu, jangan asal-asalan saja melakukan renovasi bangunan cagar budaya ini,” Kata Juli.

Sebagai informasi, berdasarkan historis cagar budaya, Bangunan Wisma Timah yang terletak di Jalan Merdeka Kelurahan Dabo Lama, Kecamatan Singkep ini selesai pembangunannya pada tahun 1938, pada zaman penjajahan Belanda saat Tambang Timah dibuka di Dabo Singkep.

Pada masanya bangunan ini dipergunakan sebagai tempat tinggal pimpinan Belanda di Dabo Singkep, dan sebagai tempat hiburan bagi para karyawan dan pimpinan tambang timah.

Baca Juga :  Pendidikan Pengawasan Partisipatif, Fidya Asrina: Untuk Demokrasi Jujur dan Adil

Sementara itu berdasarkan Arkeologis Bangunan ini bercirikan arsitektur bangunan kolonial. Ciri yang utama terletak pada penggunaan atap berbentuk limas dan jendela serta pintu yang lebar dan tinggi.

Secara arsitektural bangunan ini tidak banyak
mengalami perubahan, lantai yang terbuat dari tegel juga masih asli jaman kolonial. Bagian dalam yang sudah mengalami perubahan adalah adanya penggunaan asbes.

Penulis : DK

Editor : Red

Follow WhatsApp Channel beritalingga.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pemdes Marok Kecil Siapkan Rp500 Juta untuk Perbaikan 20 Rumah Tidak Layak Huni
Warga Singkep Serbu Bazar Pasar Murah PDAM Tirta Lingga, 200 Paket Bahan Pokok Habis Terjual Kurang Dari 1 Jam
Pemkab Lingga Tunaikan Kewajiban Bayar Pajak PBB Asrama Mahasiswa Lingga di Bandung
Guyur Kejakasaan Rp2,3 Miliar Pajak PBB Rp32,7 Juta Enggan Dibayar: Pemkab Biarkan Asrama Mahasiswa Lingga di Bandung Terancam Digusur
Pemkab Lingga Guyur Rp2,3 Miliar untuk Pembangunan Gedung Kejari Ditengah Penanganan Kasus Korupsi, Rp32,7 Juta Pajak PBB Asrama Mahasiswa Singkep di Bandung 5 Tahun Justru Diabaikan
Dugaan Pungli Lapas Dinilai Tidak Tuntas, Jaka Putra Justru Pindah Tugas
Kesurupan Massal di SMA Negeri 02 Singkep, 8 Siswa Dipulangkan untuk Pemulihan
PDAM Tirta Lingga Akan Gelar Bazar Murah Besok Hari di 4 Kecamatan, Harga Berbanding Jauh Dari Pasar !
Berita ini 157 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 1 Oktober 2025 - 21:19 WIB

Pemdes Marok Kecil Siapkan Rp500 Juta untuk Perbaikan 20 Rumah Tidak Layak Huni

Rabu, 1 Oktober 2025 - 20:59 WIB

Warga Singkep Serbu Bazar Pasar Murah PDAM Tirta Lingga, 200 Paket Bahan Pokok Habis Terjual Kurang Dari 1 Jam

Rabu, 1 Oktober 2025 - 12:31 WIB

Pemkab Lingga Tunaikan Kewajiban Bayar Pajak PBB Asrama Mahasiswa Lingga di Bandung

Selasa, 30 September 2025 - 12:35 WIB

Guyur Kejakasaan Rp2,3 Miliar Pajak PBB Rp32,7 Juta Enggan Dibayar: Pemkab Biarkan Asrama Mahasiswa Lingga di Bandung Terancam Digusur

Senin, 29 September 2025 - 21:10 WIB

Pemkab Lingga Guyur Rp2,3 Miliar untuk Pembangunan Gedung Kejari Ditengah Penanganan Kasus Korupsi, Rp32,7 Juta Pajak PBB Asrama Mahasiswa Singkep di Bandung 5 Tahun Justru Diabaikan

Berita Terbaru